Apresiasi Kunjungan Babinsa Koramil 12/LP, Bersilaturahmi ke Kantor Desa Huta Godang

Lensaperistiwa.com – Labusel
Dalam rangka mempererat hubungan dengan aparatur Desa serta masyarakat, Koptu Antono, Babinsa Koramil 12/LP Kodim 0209/LB, melakukan silaturahmi ke Kantor Desa Huta Godang, Kecamatan Sungai Kanan, Kabupaten Labuhan Batu Selatan, pada Senin (03/03/2025).
Dalam kesempatan tersebut, Babinsa menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) kepada perangkat Desa. Ia mengajak seluruh masyarakat, khususnya umat Islam, untuk memperbanyak ibadah di bulan suci Ramadhan, baik ibadah wajib maupun sunnah.
“Kita harus menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing, terutama dalam suasana Ramadhan ini. Mari kita tingkatkan ibadah dan tetap menjaga kerukunan antarwarga,” ujar Koptu Antono.
Kepala Desa Huta Godang menyambut baik silaturahmi dan imbauan yang disampaikan Babinsa. Ia menegaskan bahwa pemerintah Desa siap bekerja sama dalam menjaga situasi tetap kondusif selama bulan suci Ramadhan.
“Kami sangat mengapresiasi kunjungan Babinsa dan siap mendukung upaya menjaga keamanan serta meningkatkan kebersamaan dalam masyarakat,” kata Surya Meliani Ritonga.
Sekretaris Desa (Sekdes) Huta Godang yang turut hadir dalam pertemuan tersebut juga menyampaikan pandangannya, “Saya menekankan pentingnya peran seluruh elemen masyarakat dalam menjaga ketertiban dan menjalin hubungan yang harmonis antar warga, ” Jelas Syaifulloh siregar.
Di lokasi terpisah, Danramil 12/LP, saat dikonfirmasi oleh awak media, menyampaikan bahwa kegiatan silaturahmi yang dilakukan Babinsa merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial guna menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi masyarakat.
“Kehadiran Babinsa di tengah-tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan rasa aman serta mempererat sinergi antara TNI dengan pemerintah desa dan warga,” ujar Kapten Inf J.Sembiring.
Dengan adanya sinergi antara Babinsa dan pemerintah Desa, diharapkan situasi Kamtibmas di wilayah Huta Godang tetap terjaga, terutama dalam suasana Ramadhan yang penuh berkah ini. @ Af001/pendim0209