Babinsa Koramil 0201-05/MB Hadiri Peringatan Hari Cuci Tangan Pakai Sabun di SDN 060894 Medan Baru
Lensaperistiwa.com – Medan
Babinsa Koramil 0201-05/MB Kodim 0201/Medan, Serka Ngadiyo, turut hadir dalam acara peringatan Hari Cuci Tangan Pakai Sabun Sedunia 2024 yang berlangsung di SDN 060894, Kelurahan Titi Rantai, Kecamatan Medan Baru, Kamis (14/11/2024).
Acara ini dihadiri oleh Camat Medan Baru, Frans Siahaan S.STP, M.SP, perwakilan Ketua TP PKK Kota Medan, Ibu Alboin Sidauruk, Kepala Sekolah beserta staf pengajar, Bhabinkamtibmas, serta anggota PKK dan jajaran Kepala Lingkungan setempat.
Peringatan Hari Cuci Tangan Pakai Sabun ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat tentang pentingnya mencuci tangan dengan sabun sebagai langkah pencegahan terhadap penyakit dan menurunkan angka kematian balita.
Camat Medan Baru, Frans Siahaan, dalam sambutannya mengajak seluruh masyarakat untuk lebih peduli terhadap kebersihan diri dan lingkungan guna mencegah penyebaran penyakit.
Babinsa Serka Ngadiyo juga berharap bahwa kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran kesehatan masyarakat, terutama di kalangan generasi muda, agar mencuci tangan dengan sabun menjadi rutinitas yang membawa dampak positif untuk kesehatan keluarga dan lingkungan sekitar. @ Af001/Sumber : Pendim 0201/Medan